Yogyakarta – ASUS kembali menunjukkan inovasi di Dunia laptop gaming dengan merilis ASUS TUF Gaming A16 (FA608), yang membawa spesifikasi terkini dan daya tahan yang luar biasa. Laptop ini didesain untuk memenuhi kebutuhan gamer hardcore yang membutuhkan perangkat berperforma tinggi, khususnya untuk game-game berat yang menuntut spesifikasi mumpuni.
ASUS TUF Gaming A16 dibekali dengan prosesor AMD Ryzen AI 9 HX 370 dan kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 4060W dengan TGP hingga 140W, memastikan performa maksimal untuk game AAA terbaru. Untuk mendukung aktivitas multitasking, laptop ini hadir dengan RAM LPDDR5X 7500 MHz sebesar 32GB dan penyimpanan SSD M.2 PCIe 4.0 1TB, memberikan kecepatan akses yang luar biasa untuk aplikasi dan game.
Dari segi layar, ASUS TUF Gaming A16 menawarkan pengalaman visual yang memukau berkat layar 16 inci dengan resolusi 2.5K (2560 x 1600), rasio aspek 16:10, refresh rate 165Hz, dan waktu respons 3ms. Spesifikasi ini menjamin tampilan grafis yang halus dan responsif, yang sangat penting untuk permainan cepat dan intens. Laptop ini juga diklaim sebagai yang paling ringkas di kelasnya dengan dimensi 35,4 x 26,9 x 1,79 ~ 2,57 cm dan bobot hanya 2,2 kg, menjadikannya pilihan ideal bagi gamer yang sering bepergian.
Selain itu, didukung dengan baterai berkapasitas besar 90WHrs, ASUS TUF Gaming A16 menjanjikan daya tahan baterai yang panjang untuk gaming on-the-go. Untuk menjaga suhu tetap terkendali, ASUS menyematkan teknologi dua kipas Arc Flow Fans generasi kedua yang terinspirasi dari mesin pesawat, serta heatsink full-width. Kombinasi ini mampu menjaga suhu permukaan laptop hingga 7°C lebih dingin dibandingkan dengan laptop gaming lain di kelas yang sama, sehingga pengalaman gaming tetap nyaman tanpa overheat.
Dari sisi konektivitas, ASUS TUF Gaming A16 dilengkapi dengan port yang sangat lengkap, termasuk RJ45 LAN, dua USB 3.2 Gen 2 Type-A, serta dua port USB Type-C yang mendukung DisplayPort dan power delivery. Dukungan Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3 juga memastikan konektivitas nirkabel yang stabil dan cepat.
ASUS TUF Gaming A16 (FA608) sudah tersedia di Indonesia dengan harga Rp29.999.000, dan tersedia dalam pilihan warna Jaeger Gray. Setiap pembelian laptop ini dilengkapi dengan Windows 11 Home, serta garansi 2 tahun Global Warranty dan 1 tahun ASUS Perfect Warranty.
Reporter : Samuel Satrio Widodo
Editor : Dina Nofitalia